Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yana Mulyana ke Thailand Tak Berizin, Ema Sumarna: Saya Baru Tahu Belakangan

Kompas.com - 09/08/2023, 17:03 WIB
Agie Permadi,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BANDUNG,KOMPAS.com - Keberangkatan Walikota Bandung non-aktif Yana Mulyana ke Thailand tanpa izin baru diketahui Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Bandung Ema Sumarna belakangan.

Hal itu terungkap dalam sidang kasus dugaan suap Pengadaan Barang dan Jasa di Pemerintahan Kota Bandung, yang digelar di Pengadilan Negeri Bandung, Rabu (9/8/2023).

Dalam gelaran sidang ini, Ema menjadi saksi pada sidang terdakwa Direktur PT CIFO Sonny Setiadi, Andreas Guntoro dan Benny pimpinan PT Sarana Multi Adiguna (SMA).

Pada sidang ini, anggota DPRD Kota Bandung Yudi Cahyadi dan Kepala Pengadaan Barang dan Jasa di Dishub Kota Bandung Hari Hartawan dihadirkan menjadi saksi.

Baca juga: Cerita Wali Kota Nonaktif Bandung Yana Mulyana soal Sepatu LV Rp 17 Juta

"Saya baru tahu belakangan (Keberangkatan Yana Mulyana ke Thailand) tidak berizin," kata saksi Ema menjawab pertanyaan soal proses perizinan keberangkatan Yana Mulyana, di ruang sidang PN Bandung, Rabu (9/8/2023).

Ema mengetahui kegiatan Walikota non aktif, Kepala Dinas, dan staf yang berangkat ke Thailand tersebut dalam rangka mendorong Bandung Smart City. Akan tetapi karena tak mendapat izin, kegiatan itu tak dibiayai APBD Pemkot bandung.

Terkait keberangkatan ini pun, Ema mengaku mendapatkan disposisi dari Yana Mulyana. Ia kemudian mengajukan permohonan ke Provinsi Jabar yang diteruskan ke Kementrian.

"Apabila ada rencana ke luar negeri, kami kemudian memproses izin ke provinsi, membuat pengantar. Nanti pak gubernur mempertimbangkan akan dilanjut atau tidak, provinsi tidak keberatan lalu meneruskan. Di pusat kalau diizinkan boleh, kalau tidak diizinkan tidak boleh pergi," terang Ema.

Baca juga: DPRD Kota Bandung: 20 September Yana Mulyana Lengser Jadi Wali

Sementara itu, keluarnya laporan tidak diizinkannya keberangkatan ke Thailand itu baru didapatkannya setelah rombongan sudah berangkat.

Ema kemudian menegur Kepala Dinas Perhubungan dan Dinas Komunikasi dan Informatika secara lisan. Ia juga mengecek APBD, namun hasilnya dana tidak cair untuk keberangkatan rombongan tersebut.

Akan tetapi, Ema mengaku tak menanyakan soal dana yang digunakan rombongan tersebut untuk pergi ke Thailand.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Memburu 3 Pembunuh Vina

Memburu 3 Pembunuh Vina

Bandung
Angkot Rombongan Pelajar SMPN 4 Cimahi Kecelakaan di Kota Bandung, 3 Siswa Terluka

Angkot Rombongan Pelajar SMPN 4 Cimahi Kecelakaan di Kota Bandung, 3 Siswa Terluka

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Kondisi Bocah yang Depresi Ponselnya Dijual Sang Ibu, Rutin Minum Obat dan Dibelikan HP Baru

Kondisi Bocah yang Depresi Ponselnya Dijual Sang Ibu, Rutin Minum Obat dan Dibelikan HP Baru

Bandung
Menangis, Ayah Pacar Vina: Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Menangis, Ayah Pacar Vina: Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Bandung
Ayah Pacar Vina Muncul Beri Penjelasan, Sebut 8 Tahun Berusaha Tangkap Para Pembunuh

Ayah Pacar Vina Muncul Beri Penjelasan, Sebut 8 Tahun Berusaha Tangkap Para Pembunuh

Bandung
Bencana Tanah Longsor di Bandung Barat Butuh Percepatan Penanganan

Bencana Tanah Longsor di Bandung Barat Butuh Percepatan Penanganan

Bandung
Nasdem dan Gerindra Sepakat Berkoalisi Dukung Petahana di Pilkada Karawang 2024

Nasdem dan Gerindra Sepakat Berkoalisi Dukung Petahana di Pilkada Karawang 2024

Bandung
3 Pelaku Masih Buron, 8 Pembunuh Vina Bakal Kembali Diperiksa Polisi

3 Pelaku Masih Buron, 8 Pembunuh Vina Bakal Kembali Diperiksa Polisi

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Pemkab Majalengka Tanggung Biaya Jaminan Perlindungan Petugas Pilkada 2024

Pemkab Majalengka Tanggung Biaya Jaminan Perlindungan Petugas Pilkada 2024

Bandung
Bima Arya 'Menjemput Takdir' di Kantor DPD Golkar Jabar

Bima Arya "Menjemput Takdir" di Kantor DPD Golkar Jabar

Bandung
Cerita Bocah 13 di Cirebon Depresi, Ponsel Hasil Menabung Dijual Sang Ibu untuk Makan Sehari-hari

Cerita Bocah 13 di Cirebon Depresi, Ponsel Hasil Menabung Dijual Sang Ibu untuk Makan Sehari-hari

Bandung
Usai Kecelakaan Maut Subang, Dishub Minta Sekolah di Bandung Bersurat Sebelum 'Study Tour'

Usai Kecelakaan Maut Subang, Dishub Minta Sekolah di Bandung Bersurat Sebelum "Study Tour"

Bandung
Kronologi Siswi SMA Terseret Angkot di Bandung, Alami Luka di Bagian Wajah

Kronologi Siswi SMA Terseret Angkot di Bandung, Alami Luka di Bagian Wajah

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com