Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tersambar Petir, Pohon Tumbang Timpa Warung, Motor, dan Tiang Gawang

Kompas.com - 26/01/2024, 21:39 WIB
Muhamad Syahri Romdhon,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

CIREBON, KOMPAS.com - Sebuah pohon kedongdong di Desa Mundu Pesisir Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon Jawa Barat, tersambar petir, pada Jumat (26/1/2024) sore.

Pohon tumbang menimpa warung dan sepeda motor hingga ringsek. Tiang gawang sepak bola dan juga kabel listrik yang tertimpa badan pohon pun rusak.

Kepala Urusan Umum Desa Mundu Pesisir, Arisandi menyampaikan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Hujan deras disertai angin kencang mengguyur wilayah setempat.

Tak hanya hujan, Aris menyebut, cuaca mendung yang sangat pekat itu juga disertai serangkaian petir.

Tiba-tiba satu dari beberapa petir menyambar pohon kedongdong yang tepat berada di depan lapangan sepak bola.

Pohon berdiameter sekitar 50 sentimeter dengan tinggi sekitar 10 meter yang tumbuh di dekat deretan rumah warga, seketika ambruk.

Pohon itu mengenai warung milik nisa, pagar besi, dan sepeda motor matic hingga ringsek.

"Jam empat sore tuh hujan sangat lebat, angin kencang, banyak petir juga. Ga taunya satu petir menyambar pohon ini sampai rubuh," kata Arisandi sambil menunjukkan lokasi kejadian.

Pohon tumbang menimpa warung milik nisa di Desa Mundu Pesisir Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon Jawa Barat, pada Jumat (26/1/2024) petang. Warung, pagar, sepeda motor, kabel listrik dan tiang gawang rusak terkena rubuhan badan pohon.MUHAMAD SYAHRI ROMDHON Pohon tumbang menimpa warung milik nisa di Desa Mundu Pesisir Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon Jawa Barat, pada Jumat (26/1/2024) petang. Warung, pagar, sepeda motor, kabel listrik dan tiang gawang rusak terkena rubuhan badan pohon.

Kejadian ini juga mengakibatkan pemilik warung yang menempel dengan rumah, tertegun.

Mereka meminta tolong kepada tetangga dan lalu memberi laporan kepada jajaran pemerintahan desa untuk segera diperbaiki.

Aris juga melaporkan kejadian ini kepada BPBD Kabupaten Cirebon dan juga pihak camat.

Khoirun Nissa, pemilik warung mengaku kaget, karena saat kejadian dia berada tak jauh dari pohon kedongdong yang tersambar petir. Dia pun mendengar ledakan yang hebat.

"Kaget pak, syok, seperti pengen pingsan dan ga bisa berkata-kata. Suara petirnya kencang sekali," kata Nissa di lokasi.

Nissa menunjukkan gerobak dagangan miliknya yang rusak akibat tertimpa pohon. Begitu juga pagar besi dan sepeda motor yang terparkir tepat di bawah pohon yang tumbang.

Dia mengaku sangat beruntung karena petir itu tidak menyambar dirinya. "Untung tidak kena pak," kata dia lagi,

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Jalan Bersejarah di Bandung dan Kisah Menarik di Baliknya

5 Jalan Bersejarah di Bandung dan Kisah Menarik di Baliknya

Bandung
Analisis Badan Geologi, Penyebab Gempa Garut akibatkan Bencana di 1979, 2022, dan 2023

Analisis Badan Geologi, Penyebab Gempa Garut akibatkan Bencana di 1979, 2022, dan 2023

Bandung
Palak Warga Pakai Pistol Korek Api, 2 Pemuda di Bandung Diringkus

Palak Warga Pakai Pistol Korek Api, 2 Pemuda di Bandung Diringkus

Bandung
Cerita Hendi Selamatkan Keluarganya Saat Gempa Garut, Semua Benda Ditabrak

Cerita Hendi Selamatkan Keluarganya Saat Gempa Garut, Semua Benda Ditabrak

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Korban Luka akibat Gempa Garut Dipulangkan, Rumah Rusak Ditanggung Pemerintah

Korban Luka akibat Gempa Garut Dipulangkan, Rumah Rusak Ditanggung Pemerintah

Bandung
Ini Kesaksian yang Buat Saksi Pembunuhan di Subang Dipaksa Oknum Polisi Tutup Mulut

Ini Kesaksian yang Buat Saksi Pembunuhan di Subang Dipaksa Oknum Polisi Tutup Mulut

Bandung
Atap 2 Ruangan di RS Bandung Ambruk Akibat Gempa Garut M 6,5

Atap 2 Ruangan di RS Bandung Ambruk Akibat Gempa Garut M 6,5

Bandung
Gempa Garut, Belasan Rumah di Pangalengan Rusak, 7 Kecamatan Terdampak

Gempa Garut, Belasan Rumah di Pangalengan Rusak, 7 Kecamatan Terdampak

Bandung
Gempa di Garut, Daop 2 Bandung Sempat Berlakukan BLB, 11 KA Terdampak

Gempa di Garut, Daop 2 Bandung Sempat Berlakukan BLB, 11 KA Terdampak

Bandung
BPBD Jabar Sebut Korban Luka-luka akibat Gempa Garut Bertambah

BPBD Jabar Sebut Korban Luka-luka akibat Gempa Garut Bertambah

Bandung
Pj Bupati Garut Diminta Turun Tangan Atasi Kerusakan akibat Gempa

Pj Bupati Garut Diminta Turun Tangan Atasi Kerusakan akibat Gempa

Bandung
Cerita Warga Aceh di Bandung, Trauma Kembali Saat Rasakan Gempa

Cerita Warga Aceh di Bandung, Trauma Kembali Saat Rasakan Gempa

Bandung
Gempa Garut Sabtu Malam, Warga Sebut Guncangannya Cukup Lama

Gempa Garut Sabtu Malam, Warga Sebut Guncangannya Cukup Lama

Bandung
Bawa 1 Kilogram Sabu dalam Kemasan Obat Tradisional, Kurir Narkoba ditangkap di Tol Cipali

Bawa 1 Kilogram Sabu dalam Kemasan Obat Tradisional, Kurir Narkoba ditangkap di Tol Cipali

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com