Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Pelajar di Bogor Dibacok Saat Kendarai Motor, Berawal dari Saling Tantang di Medsos

Kompas.com - 18/08/2023, 18:13 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Polisi menangkap empat remaja pelaku pembacokan dua pelajar yang sedang melintas di Jalan Raya Laladon, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Keempat remaja tersebut ternyata juga masih berstatus sebagai pelajar. Mereka adalah F, S, RS, dan R.

Kapolsek Ciomas Kompol Iwan Wahyudi mengatakan, para pelaku yang berusia di bawah 17 tahun ini ditangkap pada Rabu (16/8/2023).

Baca juga: 1.176 Napi di Kabupaten Bogor Dapat Remisi, 24 Lainnya Langsung Bebas

"Kami berhasil menangkap keempat pelaku yang terlibat aksi penganiayaan, pembacokan, menggunakan senjata tajam kepada pelajar lainnya yang terjadi pada Sabtu (12/8/2023) lalu di Jalan Raya Laladon," ujar Iwan melalui keterangan tertulisnya, Jumat (18/8/2023).

Selain menangkap pelaku, polisi mengamankan barang bukti berupa tiga buah parang dan satu celurit. 

Kini, keempat pelaku sudah ditangkap dan ditahan untuk proses hukum lebih lanjut.

Baca juga: 2 Kelompok Pelajar di Sumedang Tawuran, 1 Alami Luka Bacok

Iwan menjelaskan, kasus pembacokan tersebut terjadi pada Sabtu (12/8/2023) sekitar pukul 15.30 WIB. 

Saat itu, korban berinisial F (16) dan A (16) dibacok saat melintas di Jalan Raya Laladon. Korban berboncengan menaiki sepeda motor dan hendak pergi menuju rumah temannya.

Namun, tiba-tiba korban dikejar sekelompok pelajar lain sambil menyabetkan celurit hingga korban pun terjatuh dari motornya.

Korban berinisial F mengalami luka bacok di bagian punggung, sedangkan korban A luka di bagian dada.

Berdasarkan hasil penyelidikan, peristiwa itu bermula ketika dua kelompok remaja dari berbagai sekolah berbeda berjanjian untuk melakukan aksi tawuran.

Iwan mengungkapkan, para pelajar ini tawuran setelah saling tantang di media sosial.

"Nah, jadi mereka ini awalnya bertemu di Jalan Raya Baru Laladon, Ciomas, Bogor dan melalukan aksi tawuran tersebut," ungkapnya.

Akibatnya, empat orang menjadi korban dan salah satu korbannya menderita luka serius. "Dan hingga saat ini masih dalam perawatan di RS Ummi Kota Bogor," imbuhnya.

Saat ini, keempat orang pelaku sedang menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Polsek Ciomas.

Sebelumnya diberitakan, dua pelajar berinisial F (16) dan A (16) dibacok saat melintas di Jalan Raya Laladon, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. 

Kini, polisi sedang mencari pelaku pembacokan yang diketahui juga berstatus pelajar.

Kapolsek Ciomas Kompol Iwan Wahyudi mengatakan, insiden itu terjadi pada Sabtu (12/8/2023) sekitar pukul 15.30 WIB. Saat itu, korban hendak ke rumah temannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Partai Nasdem Tak Terima Pendaftaran Calon Walkot Bandung Selain Kader

Partai Nasdem Tak Terima Pendaftaran Calon Walkot Bandung Selain Kader

Bandung
Omzet Batik Chanting Khas Lebak Kembali Normal, Rp 250 Juta Per Bulan

Omzet Batik Chanting Khas Lebak Kembali Normal, Rp 250 Juta Per Bulan

Bandung
Pencurian Saat Syukuran di Bandung, Pelaku Beraksi Saat Pura-pura ke Toilet

Pencurian Saat Syukuran di Bandung, Pelaku Beraksi Saat Pura-pura ke Toilet

Bandung
Barusen Hills di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Barusen Hills di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Kisah Penjual Cilok, Keliling Bersihkan Toilet Masjid secara Sukarela

Kisah Penjual Cilok, Keliling Bersihkan Toilet Masjid secara Sukarela

Bandung
Pembunuhan Kakek Alex di Garut oleh Anggota Geng Motor, Jasad Korban Ditemukan dalam Kondisi Mengenaskan

Pembunuhan Kakek Alex di Garut oleh Anggota Geng Motor, Jasad Korban Ditemukan dalam Kondisi Mengenaskan

Bandung
3 Pencuri Rel KA di Garut Ditangkap, 1 Kabur

3 Pencuri Rel KA di Garut Ditangkap, 1 Kabur

Bandung
Kronologi Pembunuhan Gadis di Kamar Kos, Pelaku Dijerat Pasal Berlapis

Kronologi Pembunuhan Gadis di Kamar Kos, Pelaku Dijerat Pasal Berlapis

Bandung
Atasi Sampah di 4 Daerah, Operasional TPPAS Lulut Nambo Dipercepat

Atasi Sampah di 4 Daerah, Operasional TPPAS Lulut Nambo Dipercepat

Bandung
Viral, Pencurian Bermodus Pura-pura Jadi Tamu Syukuran Pengajian di Kota Bandung

Viral, Pencurian Bermodus Pura-pura Jadi Tamu Syukuran Pengajian di Kota Bandung

Bandung
Diungkap, Motif Pembunuhan Gadis di Kamar Kos soal Uang Kencan

Diungkap, Motif Pembunuhan Gadis di Kamar Kos soal Uang Kencan

Bandung
Kebakaran Landa Penampungan Limbah Plastik di Kawasan Industri Panyileukan Bandung

Kebakaran Landa Penampungan Limbah Plastik di Kawasan Industri Panyileukan Bandung

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Polisi Ungkap 2 Pembunuh Pria Lansia Penderita Stroke di Garut

Polisi Ungkap 2 Pembunuh Pria Lansia Penderita Stroke di Garut

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com