Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sopir Mobil Porsche yang Tewas Terbakar Terindentifikasi, Berusia 29 Tahun, Warga Samarinda

Kompas.com - 26/08/2022, 14:04 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Reni Susanti

Tim Redaksi

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Satlantas Polres Bogor, Jawa Barat,  mengidentifikasi korban  kecelakaan maut mobil Porsche dengan truk fuso di KM 42+800 Tol Jagorawi arah Ciawi, Puncak, Bogor, Jawa Barat, Jumat (26/8/2022).

Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Angga mengatakan, korban merupakan seorang laki-laki berusia 29 tahun berinisial KRP.

"(Korban sudah terindentifikasi) iya inisialnya KRP 29 tahun warga Samarinda," kata Angga saat dihubungi Kompas.com, Jumat.

Baca juga: Tabrak Truk, Porsche Hangus Terbakar dan Pengemudi Tewas di Tol Jagorawi

Angga memastikan, pihak keluarga sudah mendatangi rumah sakit umum daerah (RSUD) Ciawi usai mendapat laporan kecelakaan tersebut.

Sedangkan identitas korban lainnya atau pengemudi truk dipastikan selamat dan tidak terdapat luka-luka.

"Kalau untuk barang bukti yang kita amankan itu milik korban (Porsche) tadi malam ditemukan satu buah iPhone 13 Pro max dengan kondisi terbakar dan masih nyala, kemudian barang bukti sepatu serta kotak makanan di dalam mobil Porsche," ungkapnya.

Kecelakaan maut tersebut terjadi pada Kamis (25/8/2022) pukul 21.30 WIB. Insiden ini bermula saat mobil Porsche dengan nomor polisi KT1001WB melaju dari arah Jakarta menuju arah Ciawi alias Puncak Bogor.

Sementara dari arah lajur yang sama, truk fuso yang dikemudikan pria berinisial M (50) sedang melaju dengan kecepatan rendah di jalur sebelah kiri atau lajur satu paling kiri.

Pada malam itu, truk fuso dengan nomor polisi F9504SB mengangkut atau membawa pakan ayam menuju ke Sukabumi.

Baca juga: Detik-detik Porsche Tabrak Truk hingga Terjepit dan Terbakar, Pengemudinya Tewas Terperangkap

Tanpa diduga, mobil Porsche yang dikemudikan oleh KRP tiba-tiba datang dari arah belakang dengan kecepatan tinggi.

Setibanya di KM 42+800 Tol Jagorawi, mobil Porsche langsung menghantam bagian belakang truk dengan keras.

Setelah menabrak dengan sangat keras, mobil sport ini terseret masuk ke bawah kolong truk hingga menimbulkan percikan api. Akibatnya, kebakaran hebat pun terjadi.

Separuh badan mobil sport yang ada di kolong truk terbakar hebat dan menghanguskan seluruh bodi mobil tersebut.

Mobil Porsche itu juga ringsek, sedangkan korban terpanggang dengan posisi duduk terjepit di bawah kolong truk.

Sedangkan bagian truk fuso yang mengangkut pakan ayam itu rusak dan akhirnya tumpah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lembah Cilengkrang di Kuningan: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Lembah Cilengkrang di Kuningan: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Polisi Bantah Tolak Laporan Keluarga Korban yang Tewas Ditabrak Oknum Brimob

Polisi Bantah Tolak Laporan Keluarga Korban yang Tewas Ditabrak Oknum Brimob

Bandung
Sopir Katering yang Dihajar Prajurit TNI Minta Maaf dan Cium Tangan Pelaku

Sopir Katering yang Dihajar Prajurit TNI Minta Maaf dan Cium Tangan Pelaku

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper, Pelaku Ucapkan Belasungkawa dan Ajak Ngobrol Keluarga Korban

Kasus Mayat Dalam Koper, Pelaku Ucapkan Belasungkawa dan Ajak Ngobrol Keluarga Korban

Bandung
Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Kembali Demo, Tuntut Manajemen Bayarkan Haknya

Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Kembali Demo, Tuntut Manajemen Bayarkan Haknya

Bandung
Lagi, Video Viral Pungli di Tempat Wisata Sentul Bogor

Lagi, Video Viral Pungli di Tempat Wisata Sentul Bogor

Bandung
Aturan Zonasi PPDB Baru Berlaku di Jabar, Tak Bisa Lagi Asal Pindah KK

Aturan Zonasi PPDB Baru Berlaku di Jabar, Tak Bisa Lagi Asal Pindah KK

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Korban Sempat Ketemu Pelaku di Kantor

Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Korban Sempat Ketemu Pelaku di Kantor

Bandung
Warga Bogor Meninggal Setelah Ditabrak Oknum Polisi, Ditolak Saat Melapor

Warga Bogor Meninggal Setelah Ditabrak Oknum Polisi, Ditolak Saat Melapor

Bandung
Pria di Karawang Tewas di Tangan Mantan Suami Istrinya

Pria di Karawang Tewas di Tangan Mantan Suami Istrinya

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Pelaku Teman Korban yang Butuh Uang untuk Resepsi

Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Pelaku Teman Korban yang Butuh Uang untuk Resepsi

Bandung
Titik Terang Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga: Semoga Pelaku Dihukum Berat

Titik Terang Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga: Semoga Pelaku Dihukum Berat

Bandung
Kisah Relawan Tagana, 4 Bulan Tinggalkan Keluarga Bantu Penyintas Gempa Cianjur

Kisah Relawan Tagana, 4 Bulan Tinggalkan Keluarga Bantu Penyintas Gempa Cianjur

Bandung
Terungkap, Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Suami Korban: Semua Menduga Saya Pelakunya

Terungkap, Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Suami Korban: Semua Menduga Saya Pelakunya

Bandung
Balai Kota Bandung Bakal Bebas Kendaraan Bermotor Setiap Jumat

Balai Kota Bandung Bakal Bebas Kendaraan Bermotor Setiap Jumat

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com