Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Pelaku Kejahatan di Bandung Ditembak Polisi, Kapolrestabes: Siap-siap Ditindak Tegas

Kompas.com - 19/01/2023, 14:42 WIB
Agie Permadi,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Selama akhir Desember 2022 hingga pertengahan Januari 2023, Polrestabes Bandung mengungkap 60 kasus dan menangkap 72 pelaku kejahatan jalanan hingga pengeroyokan yang meresahkan warga.

Dari puluhan pelaku ini, 15 orang di antaranya ditembak lantaran melawan ketika ditangkap.

"Ada 15 pelaku kejahatan jalanan, yang kami berikan tindakan tegas dan terukur, karena melawan saat akan diamankan," ungkap Kapolrestabes Bandung Komisaris Besar Polisi Aswin Sipayung, saat rilis penangkapan di Mapolrestabes Bandung, Kamis (19/1/2023).

Baca juga: Buron sejak 2021, Begal Ambulans Covid-19 Akhirnya Ditangkap, Ditembak Polisi karena Melawan

Aswin menegaskan akan melakukan tindakan tegas bagi pelaku kejahatan jalan yang meresahkan warga Kota Bandung.

"Bagi pelaku kejahatan yang beraksi d kota Bandung bersiap-siap untuk kami lakukan tindakan tegas terukur apabila saat penangkapan melakukan perlawanan," Tegas Aswin.

Dari puluhan pelaku yang diamankan ini, kasus kejahatan yang paling banyak didominasi pencurian dengan kekerasan atau begal yakni sebanyak 15 kasus.

Kemudian pencurian disertai pemberatan 11 kasus, pencurian kendaraan bermotor sebanyak 10 kasus dan pengeroyokan 8 kasus, tipi gelap 11 kasus dan premanisme 5 kasus.

"Untuk pelaku curas (pembegalan) kita amankan 19 orang pelaku," ucapnya.

Dari puluhan kasus ini sebanyak 12 motor, sejumlah ponsel curian, senjata tajam seperti samurai, golok hingga celurit telah diamankan petugas untuk dijadikan barang bukti di pengadilan.

"Saat ini kita kembangkan kasus ini, untuk menangkap para pelaku lainnya yang sudah dalam pengejaran," kata Aswin.

Baca juga: Coba Kabur Saat Ditangkap, Pencuri Motor di Kota Batu Ditembak Polisi

Dari puluhan kasus ini pun sebagian merupakan kasus yang sempat viral di media sosial.

Untuk itu, Aswin mengimbau kepada warga Kota Bandung untuk melaporkan segala jenis tindak kejahatan kepada pihak kepolisian, agar tindakan tersebut dapat segera diungkap.

"Dari 72 tersangka ini sebagian besar viral di medsos, makanya apabila memviralkan peristiwa pidana supaya melaporkan juga ke polisi agar segera diungkap," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lembah Cilengkrang di Kuningan: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Lembah Cilengkrang di Kuningan: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Polisi Bantah Tolak Laporan Keluarga Korban yang Tewas Ditabrak Oknum Brimob

Polisi Bantah Tolak Laporan Keluarga Korban yang Tewas Ditabrak Oknum Brimob

Bandung
Sopir Katering yang Dihajar Prajurit TNI Minta Maaf dan Cium Tangan Pelaku

Sopir Katering yang Dihajar Prajurit TNI Minta Maaf dan Cium Tangan Pelaku

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper, Pelaku Ucapkan Belasungkawa dan Ajak Ngobrol Keluarga Korban

Kasus Mayat Dalam Koper, Pelaku Ucapkan Belasungkawa dan Ajak Ngobrol Keluarga Korban

Bandung
Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Kembali Demo, Tuntut Manajemen Bayarkan Haknya

Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Kembali Demo, Tuntut Manajemen Bayarkan Haknya

Bandung
Lagi, Video Viral Pungli di Tempat Wisata Sentul Bogor

Lagi, Video Viral Pungli di Tempat Wisata Sentul Bogor

Bandung
Aturan Zonasi PPDB Baru Berlaku di Jabar, Tak Bisa Lagi Asal Pindah KK

Aturan Zonasi PPDB Baru Berlaku di Jabar, Tak Bisa Lagi Asal Pindah KK

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Korban Sempat Ketemu Pelaku di Kantor

Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Korban Sempat Ketemu Pelaku di Kantor

Bandung
Warga Bogor Meninggal Setelah Ditabrak Oknum Polisi, Ditolak Saat Melapor

Warga Bogor Meninggal Setelah Ditabrak Oknum Polisi, Ditolak Saat Melapor

Bandung
Pria di Karawang Tewas di Tangan Mantan Suami Istrinya

Pria di Karawang Tewas di Tangan Mantan Suami Istrinya

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Pelaku Teman Korban yang Butuh Uang untuk Resepsi

Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Pelaku Teman Korban yang Butuh Uang untuk Resepsi

Bandung
Titik Terang Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga: Semoga Pelaku Dihukum Berat

Titik Terang Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga: Semoga Pelaku Dihukum Berat

Bandung
Kisah Relawan Tagana, 4 Bulan Tinggalkan Keluarga Bantu Penyintas Gempa Cianjur

Kisah Relawan Tagana, 4 Bulan Tinggalkan Keluarga Bantu Penyintas Gempa Cianjur

Bandung
Terungkap, Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Suami Korban: Semua Menduga Saya Pelakunya

Terungkap, Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Suami Korban: Semua Menduga Saya Pelakunya

Bandung
Balai Kota Bandung Bakal Bebas Kendaraan Bermotor Setiap Jumat

Balai Kota Bandung Bakal Bebas Kendaraan Bermotor Setiap Jumat

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com