Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masjid Al Jabbar Ditutup 2 Pekan, Ketua DPRD Kota Bandung: Manfaatkan untuk Penataan

Kompas.com - 24/02/2023, 18:20 WIB
Gloria Setyvani Putri

Editor

BANDUNG, KOMPAS.com - Ketua DPRD Kota Bandung Teddy Rusmawan mendukung penutupan operasi Masjid Raya Al Jabbar mulai 27 Februari sampai 13 Maret 2023.

Menurut dia, penutupan Masjid Al Jabbar selama dua pekan ini harus dimanfaatkan untuk penataan berbagai hal.

Mulai dari penataan ruas jalan masuk agar tidak ada kemacetan, PKL, penataan parkir agar tarifnya jelas, dan soal pengurus masjid.

Baca juga: Masjid Al Jabbar Ditutup 2 Pekan, Ridwan Kamil: Sedang Dievaluasi

"Saya lihat pengumuman di IG, Gubernur Jabar Ridwan Kamil akan menutup Masjid Al Jabbar sementara untuk penataan," ujar Teddy Rusmawan di Gedung DPRD Kota Bandung, Jumat (24/2/2023).

Teddy mengatakan, selama ini jalur akses Masjid Al Jabbar macet karena banyak pengunjung, tapi tak ada penataan jalan atau jalan alternatif.

"Seharusnya Pak Gubernur berkoordinasi dengan pengembang perumahan setempat membangun jalan alternatif sehingga tidak terjadi kemacetan seperti saat ini" ujarnya.

Teddy berharap, sebelum bulan Ramadhan penataan sudah selesai dilakukan sehingga bisa dipakai shalat Tarawih.

Baca juga: Ridwan Kamil Sebut GT Km 149 Purbaleunyi yang Terkoneksi ke Masjid Al Jabbar Dibuka Sebelum Lebaran

Selain itu, Teddy meminta nantinya kebijakan buka tutup masjid tidak terlalu sering dilakukan.

Selama ini masjid baru dibuka pukul 04.00.pagi, terus tutup kembali pukul 06.00, dan baru buka menjelang salat Zuhur. Kemudian ditutup lagi dan buka menjelang salat Asar, terus buka tutup sampai Isya.

"Buka tutup masjid agar ditiinjau kembali jam operasionalnya karena banyak jemaah minta agar tidak ditutup di jam jam tertentu," ujar Teddy.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Kata Ketua DPRD Kota Bandung tentang Penutupan Sementara Masjid Al Jabbar, Jangan Banyak Buka Tutup

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ibu dan Anak di Ciamis Dianiaya Tetangga, Satu Orang Tewas

Ibu dan Anak di Ciamis Dianiaya Tetangga, Satu Orang Tewas

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Cerita Relawan Tagana, Tak Pandang Jumlah 'Tali Asih' sebagai Hambatan

Cerita Relawan Tagana, Tak Pandang Jumlah "Tali Asih" sebagai Hambatan

Bandung
Bey Machmudin Mengaku Tak Berminat Maju pada Pilkada Jabar 2024

Bey Machmudin Mengaku Tak Berminat Maju pada Pilkada Jabar 2024

Bandung
Calon Perseorangan di Pilgub Jabar Minimal Miliki 2,3 Juta Dukungan

Calon Perseorangan di Pilgub Jabar Minimal Miliki 2,3 Juta Dukungan

Bandung
KPU Jabar Sebut 'Tagline' Pilgub Jabar 2024 Inisiatif Budaya-Demokrasi

KPU Jabar Sebut "Tagline" Pilgub Jabar 2024 Inisiatif Budaya-Demokrasi

Bandung
Lembah Cilengkrang di Kuningan: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Lembah Cilengkrang di Kuningan: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Polisi Bantah Tolak Laporan Keluarga Korban yang Tewas Ditabrak Oknum Brimob

Polisi Bantah Tolak Laporan Keluarga Korban yang Tewas Ditabrak Oknum Brimob

Bandung
Sopir Katering yang Dihajar Prajurit TNI Minta Maaf dan Cium Tangan Pelaku

Sopir Katering yang Dihajar Prajurit TNI Minta Maaf dan Cium Tangan Pelaku

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper, Pelaku Ucapkan Belasungkawa dan Ajak Ngobrol Keluarga Korban

Kasus Mayat Dalam Koper, Pelaku Ucapkan Belasungkawa dan Ajak Ngobrol Keluarga Korban

Bandung
Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Kembali Demo, Tuntut Manajemen Bayarkan Haknya

Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Kembali Demo, Tuntut Manajemen Bayarkan Haknya

Bandung
Lagi, Video Viral Pungli di Tempat Wisata Sentul Bogor

Lagi, Video Viral Pungli di Tempat Wisata Sentul Bogor

Bandung
Aturan Zonasi PPDB Baru Berlaku di Jabar, Tak Bisa Lagi Asal Pindah KK

Aturan Zonasi PPDB Baru Berlaku di Jabar, Tak Bisa Lagi Asal Pindah KK

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Korban Sempat Ketemu Pelaku di Kantor

Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Korban Sempat Ketemu Pelaku di Kantor

Bandung
Warga Bogor Meninggal Setelah Ditabrak Oknum Polisi, Ditolak Saat Melapor

Warga Bogor Meninggal Setelah Ditabrak Oknum Polisi, Ditolak Saat Melapor

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com