Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pohon Tumbang Timpa 3 Kendaraan di Cadas Pangeran Sumedang, Arus Lalu Lintas Sempat Lumpuh

Kompas.com - 06/12/2023, 17:55 WIB
Aam Aminullah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

SUMEDANG, KOMPAS.com - Pohon peusar dan bambu tumbang menimpa tiga kendaraan di Jalan Raya Bandung-Cirebon, tepatnya sebelum pintu masuk kawasan Cadas Pangeran, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Rabu (6/12/2023) sekitar pukul 15.30 WIB.

Akibatnya, tiga kendaraan jenis dump truk tertimpa dan mengalami kerusakan pada bagian atap.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang Atang Sutarno mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa pohon tumbang di kawasan Cadas Pangeran, Desa Cigendel, Kecamatan Pamulihan, Sumedang.

Baca juga: 2 Pengendara Motor Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Malang

Atang menuturkan, pohon berdiameter 50 sentimeter ini tumbang dipicu akibat hujan dengan intensitas tinggi.

"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, hanya ada tiga kendaraan yang tertima pohon dan arus lalu lintas sempat terhambat karena pohon peusar dan bambu yang tumbang itu menutup seluruh badan jalan," ujar Atang saat dihubungi Kompas.com melalui sambungan telepon, Rabu sore.

Baca juga: Dampak Angin Kencang di Bima, Bus Jawa Baru Ringsek Tertimpa Pohon Tumbang

Atang menyebutkan, usai kejadian pihaknya langsung berkoordinasi dengan Perhutani KPH Sumedang dan Polres Sumedang.

"Pohon tumbang itu kami potong menjadi beberapa bagian dan sudah tidak menutupi badan jalan. Untuk arus lalu lintas dalam penanganan Polres Sumedang. Tadi sempat tertutup tapi sekarang sudah mulai bisa dilalui," tutur Atang.

Atang mengimbau pengguna jalan di sepanjang jalur jalan nasional di wilayah Sumedang, terutama di kawasan Cadas Pangeran untuk lebih waspada saat melintas.

Selain itu, pihaknya memasang informasi peringatan di titik-titik rawan. Untuk pohon-pohon tua juga sudah diinventarisasi dan batu-batuan di wilayah Cadas Pangeran sudah ditangani Kementerian PUPR.

"Untuk batuan di kawasan Cadas Pangeran sudah ditangani Kementerian PUPR. Akan tetapi, kami imbau warga tetap waspada ketika melintasi daerah-daerah rawan seperti di kawasan Cadas Pangeran ini. Ketika hujan lebih baik beristirahat di tempat aman dan jangan memaksakan diri untuk melintas," kata Atang. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pj Wali Kota Jadi Orang Pertama di Bandung yang Dapat Paspor Polikarbonat

Pj Wali Kota Jadi Orang Pertama di Bandung yang Dapat Paspor Polikarbonat

Bandung
Usai Membunuh Istri, Suami Serahkan Diri ke Polsek Cileunyi

Usai Membunuh Istri, Suami Serahkan Diri ke Polsek Cileunyi

Bandung
Kronologi 2 Orang Tewas Diduga Keracunan Gas di Gorong-gorong Kota Bandung

Kronologi 2 Orang Tewas Diduga Keracunan Gas di Gorong-gorong Kota Bandung

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
PPP Tutup Penjaringan Calon Wali Kota Tasik, Uu dan Dicky Tak Hadir

PPP Tutup Penjaringan Calon Wali Kota Tasik, Uu dan Dicky Tak Hadir

Bandung
Diduga Hirup Gas, 2 Pekerja Tewas dalam Gorong-gorong di Bandung

Diduga Hirup Gas, 2 Pekerja Tewas dalam Gorong-gorong di Bandung

Bandung
65 KK Masih di Pengungsian, Bey Minta PVMBG segera Asesmen Lokasi Gerakan Tanah Cianjur

65 KK Masih di Pengungsian, Bey Minta PVMBG segera Asesmen Lokasi Gerakan Tanah Cianjur

Bandung
Ramai Desakan Mundur Sekda Cianjur, DPRD Minta Bupati Turun Tangan

Ramai Desakan Mundur Sekda Cianjur, DPRD Minta Bupati Turun Tangan

Bandung
Kronologi Ketua RW di Bogor Ancam Perawat Puskesmas dengan Golok karena Tak Dilayani

Kronologi Ketua RW di Bogor Ancam Perawat Puskesmas dengan Golok karena Tak Dilayani

Bandung
Apindo Jabar: Sekarang Cari Karyawan Berkualitas Tidak Mudah

Apindo Jabar: Sekarang Cari Karyawan Berkualitas Tidak Mudah

Bandung
Diminta Mundur oleh 24 OPD, Sekda Cianjur: Kekanak-kanakan

Diminta Mundur oleh 24 OPD, Sekda Cianjur: Kekanak-kanakan

Bandung
Dinsos Bandung Sebut Rosmini Bakal Dibawa Adiknya ke Solo

Dinsos Bandung Sebut Rosmini Bakal Dibawa Adiknya ke Solo

Bandung
Tetangga Ungkap Karakter Rosmini, Lansia yang Video Mengemisnya Viral

Tetangga Ungkap Karakter Rosmini, Lansia yang Video Mengemisnya Viral

Bandung
Ancam Perawat Pakai Golok, Ketua RW di Bogor Jadi Tersangka

Ancam Perawat Pakai Golok, Ketua RW di Bogor Jadi Tersangka

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com