Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Pernikahan Mewah di Sukabumi, Maharnya Senilai Rp 5,5 Miliar

Kompas.com - 24/02/2024, 11:34 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Sebuah pernikahan mewah digelar di Sukabumi, Jawa Barat.

Dalam pernikahan tersebut, pengantin pria, Radja Panutan (25), memberikan mahar senilai Rp 5,5 miliar kepada mempelai wanita, Adinda Galuh Nurutami (24).

Mahar tersebut antara lain berbentuk mobil dan rumah. Video pernikahan dengan mahar fantastis itu viral di media sosial.

Adinda mengaku terkejut atas viralnya video pesta pernikahannya yang diselenggarakan pada Sabtu (17/2/2024).

"Amat sangat antusias dengan adanya pernikahan kita, ya. Memang aku juga tidak menyangka, juga sangat terkejut lah dengan respons-responsnya. Bahkan ada yang dari luar Sukabumi juga mengetahui," ujarnya kepada wartawan, Jumat (23/2/2024).

"Jadi kita juga makin banyak keluarga, tempat silaturahmi juga semakin luas," imbuhnya, dikutip dari Tribun Jabar.

Baca juga: Kisah-kisah Pernikahan Unik, Gelar Akad di Goa dan Bus, hingga Maskawin 1 Liter Minyak Goreng


Wanita yang berprofesi sebagai pramugari ini mengatakan, seserahan dalam pernikahannya antara lain berupa rumah senilai Rp 1,5 miliar, satu unit mobil, dan sejumlah aset lain. Total mencapai Rp 5,5 miliar.

"Seserahan itu alhamdulillah dari seperangkat alat shalat juga ada, dari ujung kepala sampai ujung kaki ada," ucapnya.

"Lalu ada mungkin yang ini juga ada rumah set yang senilai Rp 1,5 M. Juga ada unit mobil dan sekalian sama isi-isi rumah juga," sambung Mojang Kota Sukabumi tahun 2019 ini.

Adinda dipersunting oleh Radja Panutan, CEO sebuah perusahaan agrobisnis, yang juga merupakan Mojang Jawa Barat tahun 2021.

"Saya swasta, karena saya bergerak di bidang agribisnis," ungkapnya.

Baca juga: Pernikahan Unik di Boyolali, Pengantin Ini Langsungkan Ijab Kabul di Bus yang Sedang Berjalan

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Fakta di Balik Pernikahan Viral di Sukabumi, Mahar Rp 5,5 M, Dapat Ucapan Selamat dari Presiden

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com