Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Ujang Kehilangan Kerbau Harta Satu-satunya, Tak Berani Lapor Polisi Takut Ada Biaya

Kompas.com - 13/05/2022, 15:09 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

Mengetahui kerbaunya hilang, Ujang meminta bantuan warga untuk mencarinya. Ia mengatakan, hampir satu RT ikut mencari keberadaan kerbau miliknya.

"Nyarinya dibantu sama warga hampir satu RT," beber dia.

Ujang menuturkan, kerbaunya di temukan di desa sebelah, tepatnya di Kampung Kiara Payung, Desa Banjaran Wetan, Kecamatan Banjaran.

Awalnya, warga yang ikut mencari melihat ada jejak kaki kerbau, kemudian diikuti sampai ke lokasi ditemukannya bangkai kerbau milik Ujang.

"Ketahuan itu, karena ada jejak kerbaunya di jalan-jalan sawah. Muter ke sawah, ke lapang, ketahuan Kepalanya dulu," ujar Ujang.

Kerbau diperkirakan dicuri dari kandang pada Kamis dini hari sekitar pukul 02.00 pagi.

"Sempat ada yang ronda, waktu jam 00.00 malem mereka liat kerbau saya masih ada di kandang," tutur dia.

Baca juga: Akhir Tragis Terduga Pembunuh Ibu Muda di Bandung Barat, Memilih Gantung Diri, Jenazahnya Ditolak Warga

Selain menemukan bangkai kerbaunya, Ujang dan warga sekitar menemukan perkakas bekas mengeksekusi di TKP seperti golok dan tang besar.

"Kemungkinan 4 sampai 6 orang yang motong, kayanya di potong subuh, dan dagingnya dijual ke pasar," ungkapnya.

Pelaku yang sama

Ia mengatakan, pencurian kerbau di wilayahnya kerap terjadi. Termasuk yang dieksekusi di tempat.

Biasanya, kata Ujang, maling hanya membawa kerbau hidup-hidup kemudian menjualnya ke bandar kerbau.

"Sempat ada kejadian yang sama kerbaunya diambil kemudian dipotong di tempat, sekarang kejadian lagi. Biasanya cuma dibawa hidup aja," jelasnya.

Sementara, pihaknya menduga pelaku merupakan komplotan yang sama pernah beraksi sebelumnya.

Selain itu, sebelum kerbaunya hilang dan ditemukan tewas, sepekan sebelum Lebaran sempat ada orang yang datang ke rumahnya menanyakan apakah kerbau miliknya akan dijual.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pak RT Rasakan Ngeri Saat Datangi TKP

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pak RT Rasakan Ngeri Saat Datangi TKP

Bandung
Kisruh Birokrat di Cianjur, Bupati, Sekda, dan Kadis Sepakat Islah

Kisruh Birokrat di Cianjur, Bupati, Sekda, dan Kadis Sepakat Islah

Bandung
Kondisi Asrama Haji di Indramayu: Berdebu, Kondisi Air Payau

Kondisi Asrama Haji di Indramayu: Berdebu, Kondisi Air Payau

Bandung
Pergeseran Tanah di Ciwidey Bandung, 4 Rumah Rusak

Pergeseran Tanah di Ciwidey Bandung, 4 Rumah Rusak

Bandung
Berangkat Sekolah, Siswi SD di Bone Tewas Terseret Arus Banjir, Terjebak di Gorong-gorong Irigasi

Berangkat Sekolah, Siswi SD di Bone Tewas Terseret Arus Banjir, Terjebak di Gorong-gorong Irigasi

Bandung
Oknum Prajurit TNI Aniaya Sopir Catering, Berakhir Damai dan Korban Minta Maaf

Oknum Prajurit TNI Aniaya Sopir Catering, Berakhir Damai dan Korban Minta Maaf

Bandung
Kasus Pembunuhan di Karawang, Pelaku Diduga Jadikan Istri Sebagai Pekerja Seks Sebelum Cerai

Kasus Pembunuhan di Karawang, Pelaku Diduga Jadikan Istri Sebagai Pekerja Seks Sebelum Cerai

Bandung
Cerita Asep 'Lampu', Relawan Tagana yang Bantu Kelistrikan di Lokasi Bencana hingga Hajatan

Cerita Asep "Lampu", Relawan Tagana yang Bantu Kelistrikan di Lokasi Bencana hingga Hajatan

Bandung
Pelaku Mutilasi di Ciamis Sempat Tawarkan Daging Korban ke Warga

Pelaku Mutilasi di Ciamis Sempat Tawarkan Daging Korban ke Warga

Bandung
Korban Mutilasi di Ciamis Dieksekusi Saat Pergi ke Pengajian

Korban Mutilasi di Ciamis Dieksekusi Saat Pergi ke Pengajian

Bandung
Suami Bunuh Istri di Ciamis, Korban Dimutilasi

Suami Bunuh Istri di Ciamis, Korban Dimutilasi

Bandung
Jambret Telan Gelang Emas Curian Saat Aksinya Tepergok Warga

Jambret Telan Gelang Emas Curian Saat Aksinya Tepergok Warga

Bandung
Bey Machmudin Sidak Kesiapan BIJB Kertajati Jelang Musim Haji

Bey Machmudin Sidak Kesiapan BIJB Kertajati Jelang Musim Haji

Bandung
Ibu dan Anak di Ciamis Dianiaya Tetangga, Satu Orang Tewas

Ibu dan Anak di Ciamis Dianiaya Tetangga, Satu Orang Tewas

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com