Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bandung Disebut Gotham City, Ridwan Kamil: Ini PR Bersama

Kompas.com - 05/01/2023, 15:38 WIB
Dendi Ramdhani,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Warganet menyebut kondisi Kota Bandung saat ini seperti Gotham City. Julukan itu disematkan merujuk pada kasus kejahatan jalanan di Kota yang mulai kembali marak belakangan ini.

Menyikapi hal itu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku sudah berkoordinasi untuk membahas hal itu. Ia memastikan, polisi terus bekerja untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

"Saya sudah koordinasi kan yang ditangkap juga banyak. Jadi dinamika sosial, ini contoh ya, kejahatan itu sifat manusia. Kalau ada kejahatan belum tentu karena polisinya tidak bekerja tapi memang sebagian kelompok masyarakat punya sifat melanggar hukum," kata Emil, sapaan akrabnya di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (5/1/2023).

Baca juga: Ridwan Kamil Tepis Anggapan Pemerintah Tak Ciptakan Transportasi Publik yang Memadai

Emil mengatakan, secara statistik berdasarkan data akhir 2021, angka kejahatan di Jabar relatif rendah dibanding populasi masyarakat Jabar yang hampir 50 juta jiwa.

"Pertanyaannya, apakah ditindak? Kan ada jawabannya kemarin. Anda kutip juga, jumlah kriminalitas di Jabar tahun 2022 dari puluhan provinsi kita ranking 10, kita hanya 7000-an tahun 2021 akhir berbanding 30.000-an di provinsi lain yang penduduknya seperlima Jawa Barat. Jadi kalau pakai angka statistik Jabar itu angka kriminalitasnya sangat rendah," kata Emil.

Baca juga: Masjid Al Jabbar Dibangun Pakai Dana APBD Rp 1 Triliun, Ridwan Kamil: Sudah Disepakati Musrenbang

Meski begitu, Emil tetap menyikapi maraknya fenomena kejahatan jalanan tetap diatensi untuk segera disikapi.

"Tapi namanya kejahatan yang melibatkan manusia di semua sistem negara yang keamanannya lengkap segala rupa namanya kejahatannya ada saja karena itu sifat manusia. Sehingga pertanyaannya apakah polisi bertindak? Bertindak," tuturnya.

"Tapi kenapa kejahatannya banyak ya ini PR bersama. Berarti ada sistem sosial di kita yang harus disempurnakan. Makanya Siskamling kita tingkatkan lagi. Apakah dengan Siskamling aparat keamanan tidak bekerja? Kan tidak juga. Keamanan kewajiban bersama," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lembah Cilengkrang di Kuningan: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Lembah Cilengkrang di Kuningan: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Polisi Bantah Tolak Laporan Keluarga Korban yang Tewas Ditabrak Oknum Brimob

Polisi Bantah Tolak Laporan Keluarga Korban yang Tewas Ditabrak Oknum Brimob

Bandung
Sopir Katering yang Dihajar Prajurit TNI Minta Maaf dan Cium Tangan Pelaku

Sopir Katering yang Dihajar Prajurit TNI Minta Maaf dan Cium Tangan Pelaku

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper, Pelaku Ucapkan Belasungkawa dan Ajak Ngobrol Keluarga Korban

Kasus Mayat Dalam Koper, Pelaku Ucapkan Belasungkawa dan Ajak Ngobrol Keluarga Korban

Bandung
Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Kembali Demo, Tuntut Manajemen Bayarkan Haknya

Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Kembali Demo, Tuntut Manajemen Bayarkan Haknya

Bandung
Lagi, Video Viral Pungli di Tempat Wisata Sentul Bogor

Lagi, Video Viral Pungli di Tempat Wisata Sentul Bogor

Bandung
Aturan Zonasi PPDB Baru Berlaku di Jabar, Tak Bisa Lagi Asal Pindah KK

Aturan Zonasi PPDB Baru Berlaku di Jabar, Tak Bisa Lagi Asal Pindah KK

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Korban Sempat Ketemu Pelaku di Kantor

Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga Korban Sempat Ketemu Pelaku di Kantor

Bandung
Warga Bogor Meninggal Setelah Ditabrak Oknum Polisi, Ditolak Saat Melapor

Warga Bogor Meninggal Setelah Ditabrak Oknum Polisi, Ditolak Saat Melapor

Bandung
Pria di Karawang Tewas di Tangan Mantan Suami Istrinya

Pria di Karawang Tewas di Tangan Mantan Suami Istrinya

Bandung
Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Pelaku Teman Korban yang Butuh Uang untuk Resepsi

Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Pelaku Teman Korban yang Butuh Uang untuk Resepsi

Bandung
Titik Terang Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga: Semoga Pelaku Dihukum Berat

Titik Terang Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Keluarga: Semoga Pelaku Dihukum Berat

Bandung
Kisah Relawan Tagana, 4 Bulan Tinggalkan Keluarga Bantu Penyintas Gempa Cianjur

Kisah Relawan Tagana, 4 Bulan Tinggalkan Keluarga Bantu Penyintas Gempa Cianjur

Bandung
Terungkap, Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Suami Korban: Semua Menduga Saya Pelakunya

Terungkap, Kasus Mayat Dalam Koper di Cikarang, Suami Korban: Semua Menduga Saya Pelakunya

Bandung
Balai Kota Bandung Bakal Bebas Kendaraan Bermotor Setiap Jumat

Balai Kota Bandung Bakal Bebas Kendaraan Bermotor Setiap Jumat

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com