Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Warga Dipaksa Beradaptasi dengan Banjir Bandung Selatan

Kompas.com - 14/10/2022, 13:17 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

 

Dulu, ketika banjir dengan volume air yang besar, Aki dan keluarga kerap mengungsi.

Pasalnya, akses untuk ke rumahnya sulit di tembus, entah karena jumlah perahu yang terbatas atau adanya material lumpur yang menghambat.

"Waktu itu saya sempat ngungsi, karena akses dan rumah saya gak ada tingkatnya, yang mengungsi di tempat pengungsian itu yang gak punya atap atau lantai dua, jadi istilahnya orangnya itu-itu saja," imbuhnya.

Ronda saat hujan turun

Tiap kali hujan turun apalagi saat malam hari,warga di Kampung Bojongasih, kata Aki, sudah dipastikan siaga. Satu persatu warga mulai berkeliling dan memberikan kabar pada yang lain.

Warga, lanjutnya, mulai memindahkan alat transportasi mereka ke tempat yang lebih tinggi.

"Pas lagi hujan tengah malem mungkin warga di tempat lain sedang tidur bahkan lagi pulas banget, di sini mah kita kerja bakti, saling mengingatkan bahwa hujan sudah mulai turun," jelas dia.

Baca juga: Banjir di Bandung Selatan, Jalan Andir-Katapang Tak Dapat Dilalui Kendaraan

Tidak sedikit, warga yang bekerja atau bersekolah esoknya tidur di fasilitas umum seperti masjid yang tersedia di lokasi yang lebih tinggi.

Saat masih bekerja di lokasi yang jauh, Aki mengalami dan melakukan hal itu, ketika hujan dengan intensitas tinggi datang, ia harus mengungsi tidur di lokasi yang lebih tinggi.

"Dulu juga ngalamin, tapi sekarang udah enggak, saya kerja deket dan sudah menemukan cara bagaimana bertahan dan mensiasatinya," ungkap dia.

Aki mengatakan, ketika hujan turun, warga yang berada di dataran tinggi tak pernah keberatan jika halaman depan rumahnya dijadikan parkir sementara oleh warga yang rumahnya terdampak.

"Sudah biasa, asal jangan menghalangi pintu atau pagar keluar saja, jadi sudah sama sama merasakan," bebernya.

"Nah, kemudian motor-motor atau mobil juga di jagain sama yang ngeronda, jadi semacam saling membutuhkan saja," bebernya.

Baca juga: Libur Lebaran, Kunjungan Obyek Wisata Bandung Selatan Meningkat, Banyak Pengunjung Abai Prokes

Saat ini, di Desa Bojong, kata Aki, sudah tidak ada pendatang. Hampir semua warga asli yang mempertahankan rumah dan tanah kelahirannya.

"Jadi yang pribumi mah sudah bisa bertahan dan tahu kapan banjir, biasanya yang pendatang yang repot," terang Aki.

Aki merasa bersyukur, banjir yang sudah mendarah daging dengannya kini mulai di perhatikan pemerintah.

Pembangunan folder air, kolam retensi, hingga alat bantu lainnya yang mempercepat surutnya air bisa membuat ia dan warga lainnya sedikit lega.

"Meskipun sekarang masih banjir tapi sudah tidak seperti dulu, banjir sekarang cenderung cepat surut," kata dia.

Aki tetap berharap banjir di wilayah bisa teratasi tanpa terkecuali, dan saat itu terwujud ia juga harus bersiap beradaptasi dengan situasi yang baru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com