Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menikmati Sejuknya Alam Bandung di Bubu Resort, Berikut Harga dan Fasilitasnya

Kompas.com - 24/12/2022, 13:49 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

 

BANDUNG, KOMPAS.com - Liburan singkat dengan staycation jadi salah satu bentuk tren berwisata yang sedang digandrungi. Apalagi saat libur Natal dan Tahun Baru seperti sekarang. 

Salah satu tempat yang bisa menjadi pilihan menghabiskan libur akhir tahun bersama keluarga adalah Bubu Jungle Resort. 

Penginapan ini berlokasi di Jalan Raya Ciwidey-Rancabali, Desa Patenggang, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, menawarkan berbagai fasilitas.

Baca juga: 1.420 Personel Gabungan Amankan Libur Nataru di Kabupaten Bandung, dari Pengamanan Gereja hingga Tempat Wisata

Mulai dari resort, restoran dengan menu-menu andalan dan harga yang terjangkau, hingga pemandangan alam. 

Pengelola Bubu Jungle Resort dan Resto, Ferdy Yunus Zahier mengatakan, resort ini dibangun tahun 2017 dengan mengusung konsep tradisional modern.

Nama Bubu diambil dari alat penangkap ikan tradisional masyarakat Sunda. Nama itu dipilih, lantaran lokasi Bubu Jungle Resort and Resto berada di antara hutan dan sungai.

"Karena posisi kita di belakang ada hutan, di depannya ada sungai. Nah, kita mengambil konsep melestarikan apa yang ada di lingkungan sekitar sini," ujar Ferdy saat ditemui Jumat (23/12/2022).

Selain mengusung konsep tradisional modern, ada nilai edukasi yang ingin disampaikan manajemen Bubu.

Baca juga: Ambulans Berstiker Nasdem Lawan Arus di Puncak Bogor, Ngaku Kirim Bantuan Gempa Cianjur Ternyata Family Gathering

Misalnya penamaan Bubu, yang di kalangan anak muda sangat asing. Bahkan, cenderung salah menerjemahkan Bubu.

"Bubu itu perangkap ikan, tapi masyarakat banyak yang menganggap ini sangkar burung," ujarnya.

Awalnya, Bubu hanya sebuah resort. Namun, seiring dengan perkembangan waktu, kerangka bisnis mulai dikembangkan dengan membangun Bubu Resto.

"Di Bisnis kita bikin restoran, tapi sebetulnya kita ini resort, kenapa dikembangkan, karena kita melihat adanya perkembangan sejak 2017," ungkapnya.

Fasilitas Bubu Resort

Menyambut perayaan Natal dan Tahun Baru kali ini, tidak lengkap rasanya apabila tidak menyisihkan waktu untuk sekedar bercengkrama dengan keluarga. Bagi anda yang ingin merasakan nikmatnya mengisi waktu liburan bersama keluarga saat Natal dan Tahun Baru. Bubu Jungle Resort bisa menjadi pilihan. Penginapan yang berlokasi di Jalan Raya Ciwidey-Rancabali, Desa Patenggang, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, menawarkan berbagai fasilitas. Mulai dari resort dengan pelbagai type, restoran dengan menu-menu andalan dan harga yang terjangkau, hingga pemandangan alam yang tak kalah memanjakan.KOMPAS.COM/M. Elgana Mubarokah Menyambut perayaan Natal dan Tahun Baru kali ini, tidak lengkap rasanya apabila tidak menyisihkan waktu untuk sekedar bercengkrama dengan keluarga. Bagi anda yang ingin merasakan nikmatnya mengisi waktu liburan bersama keluarga saat Natal dan Tahun Baru. Bubu Jungle Resort bisa menjadi pilihan. Penginapan yang berlokasi di Jalan Raya Ciwidey-Rancabali, Desa Patenggang, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, menawarkan berbagai fasilitas. Mulai dari resort dengan pelbagai type, restoran dengan menu-menu andalan dan harga yang terjangkau, hingga pemandangan alam yang tak kalah memanjakan.

Ferdy mengungkapkan, komitmen untuk melestarikan lingkungan sekitar dan mengedukasi pengunjung bukan isapan jempol belaka.

Terbukti, nama-nama room (kamar) yang disiapkan Bubu Resort diambil dari nama gunung. Seperti Bubu Ciremai, Bubu Halimun, Bubu Kamojang, Bubu Geneyeh Pananjung, Bubu Karacak, Bubu Cimanggung, dan Bubu Jayagiri.

"Kita ada 13 resort dengan kapasitasnya minimal 2 orang, 4 orang, sampai dengan 8 orang untuk vila," kata dia.

Resort ini dibagi dalam beberapa tipe dan fasilitas. Tipe Family Room misalnya, berada di lantai 2 dengan fasilitas kamar tidur, ruang tamu besar, kolam air hangat, kamar mandi kapasitas 8 orang, dan tempat pemanggangan barbeque.

Untuk tarif sewa kamar keluarga Bubu Jungle Resort dibandrol Rp 8,5 juta ketika weekend atau Rp 7,2 juta weekday.

Kemudian tipe Bubu Lauk, memiliki dua lantai, ruang tamu, balkon, kolam air hangat, kamar mandi, area outdoo. Tipe ini berkapasitas 4 orang dengan harga Rp 4,5 juta saat weekend dan Rp 3,7 juta saat weekday.

Kemudian tipe Sayang Manuk. Tipe ini memiliki satu lantai, ruang tamu, kamar tidur, kolam air hangat kapasitas 4 orang dengan fasilitas menarik lainnya.

Tarifnya Rp 3,5 juta weekend dan Rp 2,8 juta weekday. Terkahir ada type Camping Pod. Fasilitasnya terdiri dari 1 lantai untuk 2 orang, 2 single bed yang dapat dilipat, Meja makan, Kamar mandi, Speaker bluetooth, Wi-fi, TV Kabel.

Jenis kamar ini sangat unik menawarkan sensasi menginap di alam terbuka namun dengan fasilitas sekelas Hotel Kapsul di Bandung yang bikin nyaman dan hanya dibandrol dengan harga Rp 1,5 juta saat weekday dan weekend.

Selain fasilitas yang mempuni, menginap di Bubu Jungle Resort and Resto memiliki keunikan sendiri dibandung penginapan di Bandung lainnya.

Di sini, pengunjung bakal menyaksikan suguhan panorama yang indah terutama pemandangan alam perbukitan yang dipenuhi pepohonan rindang serta hawa sejuk khas Bandung Selatan.

Keunikan lainnya ada pada desain bangunan. Ada yang bentuknya mirip sangkar burung raksasa.

Bangunan tersebut bukan terlihat aneh, justru malah terlihat elegan, berseni, dan modern serta Instagramable.

Akses Menuju Bubu

Rute Jalan ke Bubu Jungle Resort cukup mudah. Resort tersebut, bisa dijangkau dengan kendaraan pribadi atau umum.

Wisatawan tinggal memasuki Tol Soroja (Soreang Pasir Koja) kemudian melaju ke arah Ciwidey.

Kemudian setelah menemukan papan informasi Pesantren Al Ittifaq di sebelah kiri, maju sedikit dan langsung belok ke arah kanan ke Jalan Legok Kondang. Setelah itu akan menemukan Emte Highland. Namun masih tetap maju lurus.

Setelah menemukan sangkar ikan di sebelah kiri, bisa langsung belok ke arah kiri ke jalan Warung Palu. Tetapi bagi yang akan mengunjungi lokasi tersebut dipastikan kendaraannya baik. Pasalnya saat belokan tersebut kontur jalannya langsung menanjak tajam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ada 3 Versi Data Bencana Gempa, Pemkab Garut Hitung Ulang

Ada 3 Versi Data Bencana Gempa, Pemkab Garut Hitung Ulang

Bandung
Deden Pasrahkan Rumahnya Kembali Rusak Dihantam Gempa

Deden Pasrahkan Rumahnya Kembali Rusak Dihantam Gempa

Bandung
Puluhan Bangunan di Tasik Terdampak Gempa, Satpam Bank Tertimpa Kaca

Puluhan Bangunan di Tasik Terdampak Gempa, Satpam Bank Tertimpa Kaca

Bandung
Mengenal Relawan ODGJ Cirebon, Perjuangan Memanusiakan Manusia

Mengenal Relawan ODGJ Cirebon, Perjuangan Memanusiakan Manusia

Bandung
Diduga Hirup Gas, 2 Pekerja Tewas di dalam Gorong-gorong di Dago

Diduga Hirup Gas, 2 Pekerja Tewas di dalam Gorong-gorong di Dago

Bandung
Pemkab Garut Tetapkan 14 Hari Tanggap Darurat Bencana Gempa Bumi

Pemkab Garut Tetapkan 14 Hari Tanggap Darurat Bencana Gempa Bumi

Bandung
Pemda di Jabar Diminta Tak Asal Keluarkan Izin Bangunan karena Bencana

Pemda di Jabar Diminta Tak Asal Keluarkan Izin Bangunan karena Bencana

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Bandung
5 Jalan Bersejarah di Bandung dan Kisah Menarik di Baliknya

5 Jalan Bersejarah di Bandung dan Kisah Menarik di Baliknya

Bandung
Analisis Badan Geologi, Penyebab Gempa Garut akibatkan Bencana di 1979, 2022, dan 2023

Analisis Badan Geologi, Penyebab Gempa Garut akibatkan Bencana di 1979, 2022, dan 2023

Bandung
Palak Warga Pakai Pistol Korek Api, 2 Pemuda di Bandung Diringkus

Palak Warga Pakai Pistol Korek Api, 2 Pemuda di Bandung Diringkus

Bandung
Cerita Hendi Selamatkan Keluarganya Saat Gempa Garut, Semua Benda Ditabrak

Cerita Hendi Selamatkan Keluarganya Saat Gempa Garut, Semua Benda Ditabrak

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Korban Luka akibat Gempa Garut Dipulangkan, Rumah Rusak Ditanggung Pemerintah

Korban Luka akibat Gempa Garut Dipulangkan, Rumah Rusak Ditanggung Pemerintah

Bandung
Ini Kesaksian yang Buat Saksi Pembunuhan di Subang Dipaksa Oknum Polisi Tutup Mulut

Ini Kesaksian yang Buat Saksi Pembunuhan di Subang Dipaksa Oknum Polisi Tutup Mulut

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com