Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dipanggil DPRD Soal Mundur dari Wabup Indramayu, Lucky Hakim: Saya Sudah Mantap

Kompas.com - 02/03/2023, 18:22 WIB
Muhamad Syahri Romdhon,
Reni Susanti

Tim Redaksi

Lucky menyampaikan, pertemuan dengan DPRD kemarin merupakan momen klarifikasi atas berbagai pertanyaan yang diajukan.

Dirinya dengan tegas membenarkan sekaligus memohon agar surat pengunduran dirinya diproses sesuai aturan undang-undang yang berlaku.

Lucky juga menyebut keputusan dirinya mundur dari jabatan Wakil Bupati itu sudah bulat dan final.

Sebelumnya, Lucky mengaku sudah menjawab kepada DPRD melalui sambungan telpon. Namun, kehadirannya dalam rapat klarifikasi DPRD itu, merupakan sikap resmi seorang wakil bupati yang melekat didirinya.

“Iya, saya sudah mantap, yakin, bulat tekadnya ketika mengajukan surat itu. Jadi saat ini bukan sedang mempertimbangkan, saat ini DPRD menanyakan benar atau tidak. Kalau dari saya sudah bulat. Sekarang tinggal DPRD akan memproses,” kata Lucky usai pertemuan di hadapan banyak media pada Selasa (28/2/2023).

Lucky menyampaikan, usai pertemuan itu, dirinya tidak tinggal di Indramayu. Lucky akan langsung menuju Jakarta untuk menunggu surat pengunduran diri yang sedang diproses Kementerian Dalam Negeri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com