Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jejak Pembunuhan Wanita di Cimahi, Pelaku Tinggalkan Pisau Tanpa Gagang di Dekat Jasad

Kompas.com - 10/03/2023, 15:24 WIB
Bagus Puji Panuntun,
Reni Susanti

Tim Redaksi


CIMAHI, KOMPAS.com - Jejak pelaku pembunuhan seorang perempuan yang jasadnya ditemukan di semak-semak dekat kandang ayam di Kampung Ranca Cangkuang, Kelurahan Cibeber, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi, Jawa Barat, terendus polisi.

Polisi menemukan sebilah pisau tanpa gagang di lokasi penemuan jasad perempuan atas nama Lisnawati (26). Pisau itu diduga digunakan pelaku untuk menghabisi korban.

Kasatreskrim Polres Cimahi, AKP Luthfi Olot Gigantara mengatakan, hasil olah TKP dan pelacakan dengan menerjunkan anjing pelacak ditemukan senjata tajam di sekitar TKP.

Baca juga: Ada Luka Tusuk di Leher, Ibu Muda di Cimahi Diduga Korban Pembunuhan dan Pemerkosaan

"Pisau tanpa gagang ditemukan di sekitar jasad korban. Lokasi penemuan pisaunya gak jauh dari jenazah," ungkap Olot saat ditemui di Mapolres Cimahi, Jumat (10/3/2023).

Pisau tanpa gagang itu diduga digunakan pelaku untuk menghabisi nyawa korban. Dugaan itu diperkuat dengan adanya luka tusukan di bagian leher korban.

"Dari hasil otopsi ada luka terbuka (tusukan) senjata tajam di leher tepatnya di belakang telinga sebelah kiri," ujar Olot.

Baca juga: Unggas Mati akibat Flu Burung di Cimahi Bertambah, Pemkot: Seharusnya Dimusnahkan

Olot menjelaskan, pasca-penemuan korban, tim forensik langsung mengotopsi jasad korban di Rumah Sakit Sartika Asih, Kota Bandung, Selasa (7/3/2023). 

"Selain luka di leher, ada luka lebam di bagian wajah pertengahan sampai kelopak mata. Ya luka lebamnya di sekitar mata," tutur Olot.

Luka lebam di bagian wajah itu diduga akibat tindak penganiayaan pelaku sebelum akhirnya menghabisi korban dengan pisau.

Meski demikian, polisi belum bisa menyimpulkan bagaimana kasus pembunuhan itu terjadi. Saat ini jajaran Satreskrim masih melakukan penyelidikan dan pemeriksaan saksi-saksi.

"Saksi yang diperiksa sudah 4 orang. Tidak menutup kemungkinan saksi akan bertambah untuk membuka kasus agar lebih terang," paparnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Jalan Bersejarah di Bandung dan Kisah Menarik di Baliknya

5 Jalan Bersejarah di Bandung dan Kisah Menarik di Baliknya

Bandung
Analisis Badan Geologi, Penyebab Gempa Garut akibatkan Bencana di 1979, 2022, dan 2023

Analisis Badan Geologi, Penyebab Gempa Garut akibatkan Bencana di 1979, 2022, dan 2023

Bandung
Palak Warga Pakai Pistol Korek Api, 2 Pemuda di Bandung Diringkus

Palak Warga Pakai Pistol Korek Api, 2 Pemuda di Bandung Diringkus

Bandung
Cerita Hendi Selamatkan Keluarganya Saat Gempa Garut, Semua Benda Ditabrak

Cerita Hendi Selamatkan Keluarganya Saat Gempa Garut, Semua Benda Ditabrak

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Korban Luka akibat Gempa Garut Dipulangkan, Rumah Rusak Ditanggung Pemerintah

Korban Luka akibat Gempa Garut Dipulangkan, Rumah Rusak Ditanggung Pemerintah

Bandung
Ini Kesaksian yang Buat Saksi Pembunuhan di Subang Dipaksa Oknum Polisi Tutup Mulut

Ini Kesaksian yang Buat Saksi Pembunuhan di Subang Dipaksa Oknum Polisi Tutup Mulut

Bandung
Atap 2 Ruangan di RS Bandung Ambruk Akibat Gempa Garut M 6,5

Atap 2 Ruangan di RS Bandung Ambruk Akibat Gempa Garut M 6,5

Bandung
Gempa Garut, Belasan Rumah di Pangalengan Rusak, 7 Kecamatan Terdampak

Gempa Garut, Belasan Rumah di Pangalengan Rusak, 7 Kecamatan Terdampak

Bandung
Gempa di Garut, Daop 2 Bandung Sempat Berlakukan BLB, 11 KA Terdampak

Gempa di Garut, Daop 2 Bandung Sempat Berlakukan BLB, 11 KA Terdampak

Bandung
BPBD Jabar Sebut Korban Luka-luka akibat Gempa Garut Bertambah

BPBD Jabar Sebut Korban Luka-luka akibat Gempa Garut Bertambah

Bandung
Pj Bupati Garut Diminta Turun Tangan Atasi Kerusakan akibat Gempa

Pj Bupati Garut Diminta Turun Tangan Atasi Kerusakan akibat Gempa

Bandung
Cerita Warga Aceh di Bandung, Trauma Kembali Saat Rasakan Gempa

Cerita Warga Aceh di Bandung, Trauma Kembali Saat Rasakan Gempa

Bandung
Gempa Garut Sabtu Malam, Warga Sebut Guncangannya Cukup Lama

Gempa Garut Sabtu Malam, Warga Sebut Guncangannya Cukup Lama

Bandung
Bawa 1 Kilogram Sabu dalam Kemasan Obat Tradisional, Kurir Narkoba ditangkap di Tol Cipali

Bawa 1 Kilogram Sabu dalam Kemasan Obat Tradisional, Kurir Narkoba ditangkap di Tol Cipali

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com