Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atap SMP Negeri di Cirebon Ambruk, 6 Pelajar Terluka

Kompas.com - 12/01/2024, 17:08 WIB
Muhamad Syahri Romdhon,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

CIREBON, KOMPAS.com - Dua buah ruangan di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Greged, Kecamatan Greged, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, ambruk pada Jumat (12/1/2024) pagi.

Sebanyak enam dari total 32 orang pelajar yang sedang mengikuti kegiatan belajar mengajar dilaporkan menjadi korban.

Pihak sekolah langsung membawa seluruhnya ke puskesmas terdekat.

Baca juga: Bupati Lebak Minta Maaf Atap Sekolah Ambruk Timpa 8 Siswa di Cibeber

Beberapa potongan video kondisi siswa siswi SMPN 2 Greged setelah kelasnya ambruk ini sempat beredar di sejumlah media sosial sekitar Kabupaten Cirebon.

Tampak jelas para siswa menangis dan mengalami luka-luka di kepala, wajah, dan juga bagian tubuh lainnya.

Kondisi ruang kelas dan ruang guru SMPN 2 Greged Kecamatan Greged Kabupaten Cirebon Jawa Barat yang ambruk pada Jumat (12/1/2024). Enam orang siswa dan 23 pelajar yang sedang mengikuti kegiatan belajar mengajar dilaporkan luka-luka.MUHAMAD SYAHRI ROMDHON Kondisi ruang kelas dan ruang guru SMPN 2 Greged Kecamatan Greged Kabupaten Cirebon Jawa Barat yang ambruk pada Jumat (12/1/2024). Enam orang siswa dan 23 pelajar yang sedang mengikuti kegiatan belajar mengajar dilaporkan luka-luka.

Sebagian siswa juga tampak dalam kondisi berbaring kesakitan. Seragam yang mereka kenakan juga tampak kotor lantaran terkena debu material atap yang ambruk.

Kepala Sekolah SMPN 2 Greged, Heriyanto, menyebut kejadian ini menimpa dua ruangan yakni: ruang kelas belajar 7B dan ruang guru.

Baca juga: Kunjungi Sekolah Ambruk, Wakil Bupati Mojokerto Semangati Siswa yang Belajar di Teras

Peristiwa ini berlangsung saat kegiatan belajar mengajar berlangsung pada sekitar 09.00 WIB.

Saat itu, Heriyanto sedang keliling sekolah, dan baru keluar dari ruang guru.

Tidak jauh dari situ, dia mendengar ada suara mencurigakan seperti ada yang retak.

Kondisi ruang kelas dan ruang guru SMPN 2 Greged Kecamatan Greged Kabupaten Cirebon Jawa Barat yang ambruk pada Jumat (12/1/2024). Enam orang siswa dan 23 pelajar yang sedang mengikuti kegiatan belajar mengajar dilaporkan luka-luka.MUHAMAD SYAHRI ROMDHON Kondisi ruang kelas dan ruang guru SMPN 2 Greged Kecamatan Greged Kabupaten Cirebon Jawa Barat yang ambruk pada Jumat (12/1/2024). Enam orang siswa dan 23 pelajar yang sedang mengikuti kegiatan belajar mengajar dilaporkan luka-luka.

Hanya berselang berapa detik, atap bangunan ruang kelas 7B dan ruang guru, ambruk.

"Jam 09.00 WIB, saya habis keliling ruang guru, saya keluar, tiba tiba ada suara kaya retak dan ambruk gitu. Langsung saya lari dan masuk ruang kelas," kata Heriyanto saat ditanya Kompas.com di lokasi, Jumat (12/1/2024) siang.

Baca juga: Tak Sebut Prabowo-Gibran Saat Kampanye di Cirebon, AHY Bantah Setengah Hati

Heri kaget, tapi merasa beruntung karena saat melihat ke dalam kelas sebagian besar anak-anak sudah berada di kolong meja belajar untuk berlindung.

Dari total 32 pelajar yang sedang mengikuti kegiatan belajar mengajar, enam pelajar mengalami luka-luka.

"Saya mengecek dan langsung menghubungi pihak puskesmas, bahwa ada enam orang siswa dan siswi kita luka ringan, dan sekarang sudah dibawa pulang semuanya. Jumlah siswa yang ada di kelas 32 orang," tambah Heri.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com