Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Pengunjung Kawah Putih Naik Saat Lebaran, Pengelola Batasi 10.000 Orang

Kompas.com - 03/05/2022, 14:41 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Lokasi wisata di Bandung Selatan mulai dipadati oleh pengunjung pada hari kedua Lebaran ini. Salah satunya adalah obyek wisata Kawah Putih, Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Pengelola Kawah Putih bernama Dudung mengatakan, sejak obyek wisata ini dibuka pagi tadi hingga siang ini, tercatat ada lebih dari 1.100 pengunjung.

Angka tersebut melebihi jumlah kunjungan wisatawan saat bulan Ramadhan lalu.

Baca juga: Rekor, Jumlah Kendaraan Masuk Kawasan Puncak Bogor Capai 21.000 Siang Ini

"Sejak pagi sampai sekarang, tercatat sudah 1.100 pengunjung yang datang. Tentu ini sudah mengalami peningkatan," katanya saat ditemui di Kawah Putih, Selasa (3/5/2022) siang.

Menurut dia, pengunjung yang mendominasi obyek wisata Kawah Putih kebanyakan berasal dari luar kota.

Dudung menyebutkan, lonjakan pengunjung Kawah Putih tidak hanya terjadi pada hari, tetapi saat hari H Lebaran kemarin juga sudah terjadi lonjakan pengunjung.

"Sudah berdatangan (pengunjung sejak kemarin), didominasi oleh pengunjung luar kota dilihat dari pelat luar," terangnya.

Meski demikian, pihaknya belum bisa memastikan persentase kenaikan. Namun, dia berkata, jumlah kunjungan saat ini lebih tinggi dibanding ketika 2020 hingga 2021.

"Kita belum pastikan persentasenya berapa karena harus dibandingkan dengan bulan normal. Tapi kalau dibandingkan dengan masa pandemi ya mengalami peningkatan. Dibandingkan (pengunjung) 2020 atau 2021, sangat jauh," ujarnya.

Selain penasaran dengan obyek Kawah Putih, Dudung menuturkan, pengunjung juga ingin menikmati panorama Kawah Putih dengan fasilitas yang ada.

Seperti wahana Puncuk Cantigi yang membuat pengunjung bisa menikmati pemandangan Kawah Putih dari hutan pohon Cantigi.

"Pengunjung nanti bisa jalan-jalan di sela pohon cantigi menikmati pemandangan Kawah Putih dari balik pohon tersebut," kata Dudung.

Selain itu, ada juga jembatan apung di area danau Kawah Putih yang bisa digunakan untuk swafoto.

"Kita sediakan wahana jembatan apung, jadi wahana ini spesial karena dia kita setting masuk ke area danau Kawah Putih," tuturnya.

Harga tiket masuk ke Kawah Putih untuk hari libur Lebaran sebesar Rp 30.000, harga tersebut sudah sepaket dengan asuransi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Puluhan Bangunan di Tasik Terdampak Gempa, Satpam Bank Tertimpa Kaca

Puluhan Bangunan di Tasik Terdampak Gempa, Satpam Bank Tertimpa Kaca

Bandung
Mengenal Relawan ODGJ Cirebon, Perjuangan Memanusiakan Manusia

Mengenal Relawan ODGJ Cirebon, Perjuangan Memanusiakan Manusia

Bandung
Diduga Hirup Gas, 2 Pekerja Tewas di dalam Gorong-gorong di Dago

Diduga Hirup Gas, 2 Pekerja Tewas di dalam Gorong-gorong di Dago

Bandung
Pemkab Garut Tetapkan 14 Hari Tanggap Darurat Bencana Gempa Bumi

Pemkab Garut Tetapkan 14 Hari Tanggap Darurat Bencana Gempa Bumi

Bandung
Pemda di Jabar Diminta Tak Asal Keluarkan Izin Bangunan karena Bencana

Pemda di Jabar Diminta Tak Asal Keluarkan Izin Bangunan karena Bencana

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Bandung
5 Jalan Bersejarah di Bandung dan Kisah Menarik di Baliknya

5 Jalan Bersejarah di Bandung dan Kisah Menarik di Baliknya

Bandung
Analisis Badan Geologi, Penyebab Gempa Garut akibatkan Bencana di 1979, 2022, dan 2023

Analisis Badan Geologi, Penyebab Gempa Garut akibatkan Bencana di 1979, 2022, dan 2023

Bandung
Palak Warga Pakai Pistol Korek Api, 2 Pemuda di Bandung Diringkus

Palak Warga Pakai Pistol Korek Api, 2 Pemuda di Bandung Diringkus

Bandung
Cerita Hendi Selamatkan Keluarganya Saat Gempa Garut, Semua Benda Ditabrak

Cerita Hendi Selamatkan Keluarganya Saat Gempa Garut, Semua Benda Ditabrak

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Korban Luka akibat Gempa Garut Dipulangkan, Rumah Rusak Ditanggung Pemerintah

Korban Luka akibat Gempa Garut Dipulangkan, Rumah Rusak Ditanggung Pemerintah

Bandung
Ini Kesaksian yang Buat Saksi Pembunuhan di Subang Dipaksa Oknum Polisi Tutup Mulut

Ini Kesaksian yang Buat Saksi Pembunuhan di Subang Dipaksa Oknum Polisi Tutup Mulut

Bandung
Atap 2 Ruangan di RS Bandung Ambruk Akibat Gempa Garut M 6,5

Atap 2 Ruangan di RS Bandung Ambruk Akibat Gempa Garut M 6,5

Bandung
Gempa Garut, Belasan Rumah di Pangalengan Rusak, 7 Kecamatan Terdampak

Gempa Garut, Belasan Rumah di Pangalengan Rusak, 7 Kecamatan Terdampak

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com