Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masinis KA Baraya Meninggal, 2 Hari Sebelum Kecelakaan Sempat Rayakan Ultah Anak

Kompas.com - 06/01/2024, 18:49 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Masinis KA Commuterline Bandung Raya (Baraya), Julian Dwi Setiyono (28), meninggal dalam kecelakaan kereta di Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (5/1/2024).

Air mata Iah Khodijah (48), mertua Julian, menetes saat mengenang sang menantu yang berpulang.

Sebelum kecelakaan maut itu, Julian bersama istri, Santika Fujasari (28), baru saja merayakan ulang tahun anak mereka, Ayasha (3).

"Pada tanggal 3 Januari (2024) merayakan ulang tahun anaknya, jadi baru dua hari yang lalu," ujarnya, Jumat, dikutip dari Tribun Jabar.

Iah mengatakan, Maret mendatang, Julian dan Santika sedianya merayakan ulang tahun kelima pernikahan.

"Sebenarnya sebentar lagi (Julian) mau merayakan ulang tahun pernikahan yang kelima pada bulan Maret nanti," ucapnya di rumah duka, Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat.

Baca juga: Jagain Bunda Ya Jadi Pesan Terakhir Pramugara KA Turangga...


Adapun bagi Iah, momen terakhir pertemuan dengan Julian terjadi saat perayaan tahun baru 2024, beberapa hari lalu.

Kala itu, Julian sedang libur bekerja, sehingga bisa berkumpul dengan keluarga.

"Waktu itu cuma kumpul-kumpul keluarga di Cianjur. Jadi kumpulnya dari tanggal 30, 31, dan tanggal 1 dia pulang," ungkapnya.

Menurut Iah, dirinya dan Julian memang jarang bertemu karena kesibukan sang menantu sebagai masinis. Namun, ketika berjumpa, Julian selalu berbincang dengan Iah.

"Biasanya kami sering ngobrol, tapi kita tahu ya kalau kerja begitu (masinis) saat libur Natal dan Tahun Baru itu waktu yang sibuk, jadi kami enggak terlalu banyak berkomunikasi," tuturnya.

Baca juga: Disambut Ratusan Pelayat, PT KAI Serahkan Jenazah Masinis Muda Korban Kecelakaan Maut Kereta ke Keluarga

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com